loading...

Syarat, Langkah-langkah, Cara dan Tips Jitu Lolos Serdos ( Sertifikasi Dosen )


Syarat, Langkah-langkah, Cara dan Tips Jitu Lolos Serdos ( Sertifikasi Dosen )

Gambar oleh Hans Braxmeier dari Pixabay

Saya yakin pembaca mungkin sudah banyak yang mengetahui apa sebenarnya yang di maksud dengan Serdos. Namun sebagian dari pembaca mungkin ada yang belum mengetahuinya, di sini saya akan menjelaskan secara singkat bagaimana cara dan langkah-langkah serta tips agar bisa lolos serdos. Sertifikasi Dosen atau yang sering disebut dengan SERDOS adalah proses untuk mendapatkan sertifikat pendidik bagi dosen. Program ini salah satu upaya meningkatkan mutu pendidikan nasional dan meningkatkan kesejahteraan dosen karena ketika mendapatkan serdos ada tuntutan pemenuhan Tri Dharma Pergururan Tinggi untuk peningkatan profesionalisme secara berkelanjutan.

Syarat Menjadi Peserta Serdos :
  1. Telah menempuh pendidikan sekurang-kurangnya S2 atau setara dari Program Studi Pasca Sarjana yang terakreditasi.
  2. Menjadi dosen tetap Perguruan Tinggi Negeri atau menjadi dosen tetap Yayasan di Perguruan Tinggi Swasta.
  3. Dosen yang bersangkutan telah memiliki masa kerja minimal dua tahun di tempat Perguruan Tinggi dosen tersebut bekerja dan telah memiliki NIDN.
  4. Dosen tersebut sudah memiliki Jabatan Fungsional Akademik (JAFA) sekurang-kurangnya Asisten Ahli (AA)
  5. Dosen telah mendapatkan Surat Keterangan Inpassing dari pejabat yang berwenang.
  6. Melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan beban kerja setara dengan 12 (dua belas) sks setiap semester di tempat perguruan tinggi bekerja.
  7. Dosen memiliki kemampuan bahasa Inggris atau Tes Kemampuan Bahasa Inggris (TKBI) dengan dibuktikan melalui hasil tes yang diselengarakan oleh lembaga yang telah ditunjuk seperti TOEFL, IELTS, TEFLIN, TOEP.
  8. Dosen memiliki kemampuan potensi Akademik atau Tes Kemampuan Dasar Akademik (TKDA) dengan dibuktikan melalui hasil tes yang diselegarakan lembaga yang ditunjuk.
  9. Semua data atau bukti tersebut  telah di upload di SISTER masing-masing.

Adapun langkah-langkah untuk mengikuti serdos terdapat lima tahapan yang selanjutnya akan ditetapkan oleh pihak LLDIKTI melalui akun SISTER masing-masing dengan sebutan D1 sampai dengan D5.
Tahap D1 sampai dengan D3 adalah tahapan kelengkapan dokumen melalui Sister yang akan di verifikasi oleh operator Sister perguruan tinggi masing-masing. Dosen akan lebih sering terliat ketika statusny sudah masuk ke D4 dan D5.
Pada tahapan D4, tahapan ini merupakan penilaian gabungan, Nilai gabungan (NGB) adalah hasil perhitungan rerata tertimbang antara nilai Kualifikasi Akademik dan Jabatan Akademik (NAP), nilai Golongan Kepangkatan (NKP), nilai persepsional (NPS), nilai kemampuan berbahasa Inggris (NBI), nilai kemampuan dasar Akademik (NPA), dan nilai Kompetensi Pedagogik (NPG) dengan rincian sebagai berikut;
  1. Nilai persepsional (NPS) adalah Rerata Skor Total Persepsional;
  2. Skor hasil tes kemampuan berbahasa Inggris (TKBI) dikonversikan menjadi 7 nilai angka bahasa Inggris (NBI)
  3. Skor hasil tes kemampuan dasar akademik (TKDA) dikonversikan menjadi 7 nilai angka kemampuan dasar akademik (NPA)
  4. Nilai Kompetensi Pedagogik (NPG) mempunyai rentang 4 s.d 7 berdasarkan rubrik PEKERTI/AA

 Persamaan Nilai Gabungan (NGB) adalah:
𝑁𝐺𝐵 = 2 (NAP)+ 2(NKP)+NPS + NBI + NPA
7
Calon DYS dinyatakan lulus Jika NGB > 4,0

Catatan: NPG dapat digunakan sebagai pengganti NBI atau NPA

Contoh Lulus: Seorang dosen memiliki jabatan fungsional akademik Asisten Ahli dengan kualifikasi akademik S-2 dan memiliki golongan III/B, memperoleh rerata skor persepsional 5, memiliki skor bahasa Inggris (TOEP) = 40, skor kemampuan dasar akademik (TPA) = 50, maka NAP = 4, NKP = 4, NPS = 5, NBI = 3, dan NPA = 4, maka NGB = {2 (4) + 2 (4) + 5 + 3+ 4}/7 = 4,0  hasil LULUS.

Contoh Tidak Lulus: Seorang dosen mempunyai jabatan fungsional akademik Asisten Ahli dengan kualifikasi akademik S-2 dan memiliki golongan III/B, memperoleh rerata total skor persepsional 4,5, memiliki skor bahasa Inggris (TOEP) = 25, skor kemampuan dasar akademik (TPA) = 25, maka NAP = 4, NKP = 4, NPS = 4,5, NBI = 1, dan NPA = 1, maka NGB = {2 (4) + 2 (4) + 4,5 + 1 + 1}/7 = 3,2 hasil TIDAK LULUS.

Tips Lolos Serdos (D4)

Jika melihat dari nilai gabungan yang dinyatakan lulus tersebut di atas dapat di ambil langkah-langkah sebagai berikut:
Usahakan mendapat nilai Tes Kemampuan Bahasa Inggris atau TKBI sekurang-kurangnya pada nilai angka 4 setelah dikonversi.
Usahakan mendapat nilai Tes Kemampuan Dasar Akademik atau TKDA sekurang-kurangnya pada nilai angka 4 setelah dikonversi.
Maksimalkan nilai angka keduanya TKDA dan TKBI memiliki rata-rata 4 misal TKBI 3 dan TKDA 5 atau sebaliknya. Jika belum mendapatkan rata-rata 4 dosen dapat melakukan tes kembali.
Maksimalkan rerata penilaian persepsional juga minimal 4.
Dalam penilaian persepsional terdiri dari lima (5) mahasiswa, tiga (3) teman sejawat, satu (1) atasan atau pimpinan, satu (1) dosen yang bersangkutan. Dalam penilaian persepsional ini terdapat beberapa pertanyaan dengan range nilai 1-7, namun hati-hati dalam menilai karena terdapat beberapa pertanyaan negatif jika jawabanya di angka tinggi justru itu mengurangi score atau rerata. Pada penilaian persepsional ini dapat membantu apabila peserta serdos/YBS yang memiliki nilai angka TKBI dan TKDA kurang dari empat (4), dapat diberikan penilaian persepsional yang tinggi agar nilai gabungan yang diperoleh memenuhi atau lebih dari empat (4). Karena jika pada tahap 4 ini tidak lolos maka harus menunggu satu tahun kedepan untuk dapat mengikuti serdos lagi. 

Selanjutnya apabila dosen tersebut dinyatakan lolos tahap D4 maka tahap selanjutnaya adalah D5, pada tahapan ini dosen yang bersangkutan membuat Deskripsi Diri. Dalam membuat Deskripsi Diri ini diperlukan kehati-hatian, jangan sampai Copy Paste  karena jika ketahuan akan didiskualifikasi atau tidak lulus. Tips dalam membuat Deskripsi Diri adalah memberikan penjelasan sesuai dengan kondisi dan aktivitas yang dilakukan sesuai dengan bidang ilmu pendidikan terakhir. Jika memang dosen tersebut memiliki kegiatan diluar bidang ilmu yang ditekuni, jelaskan dan jadikan hal tersebut menjadi kelebihan dan sebagai ekspansi keilmuan dari bidang yang ditekuni. Contoh Deskripsi Diri klik disini

Demikina penjelasan singkat mengenai Langkah-langkah dan Tips Lolos Serdos. Semoga bermanfaat.


Sumber
Duniadosen.com
Buku Pedoman Serdos Tahun 2019, Kemenristekdikti

loading...

Post a Comment

1 Comments